10 Rekomendasi Lagu Lama Barat Slow Yang Enak Didengar, Jadul!
Gambar: Billboard |
Lagu lama barat slow yang enak didengar. Siapa nih pecinta musik lama atau klasik? Gimana ya jelasinnya… musik lama era dibawah tahun 2000-an itu gaya dan vibenya berbeda dan unik. Begitu juga dengan lagu awal 2000-an. Makanya punya kesannya tersendiri. Apalagi kalau yang suka vibe vintage-vintage gitu, pasti musik jadul tuh idamannya.
Sebagai penggemar musik lama, aku mau merekomendasikan beberapa lagu lama barat terpopuler pada masanya sampai sekarang, yang menurutku candu abis! Dengerin berulang kali juga masih betah!
Langsung aja yuk kita lihat beberapa lagu lama barat terbaik sepanjang masa versi aku! Check it out!
Lagu Lama Barat Slow Yang Enak Didengar
1. Annie's Song - John Denver
Secara pribadi, menurutku penyanyi lagu lama terbaik itu John Denver! Dia punya lagu-lagu lama barat yang enak didengar dan cocok di telingaku. Yang paling favorit itu ya Annie's Song.
Annie's song ini lagu yang dipersembahkan John Denver untuk sang istri, makanya liriknya romantis, dalam dan alunan lagunya lembut banget! Liriknya sih yang paling aku suka, cari tau lirik lagu lama barat ini di sini: Annie Song Lirik Terjemahan Indonesia John Denver
2. Bohemian Rhapsody - Queen
Ini nih lagu yang viral kembali belakangan ini, bahkan kalau ke pasar pun pasti lagu ini ada yang putar. Padahal Bohemian Rhapsody adalah lagu tahun 1975, udah tua bangetkan? Ini lagu paling mantap untuk jadi karaoke lagu lama, soalnya lagunya membangkitkan semangat.
Baca Juga: Penasaran Gak Sih Kenapa Orang-orang Zaman Dulu Tidak Senyum Saat Di Foto?
3. Take Me Home, Country Road - John Denver
lagu lama barat tahun 70an lainnya yang enak jadi teman berkendara mobil ya ini. Bercerita tentang orang yang merindukan kampung halamannya, cocokkan kalau diputar saat lagi pulang kampung? Bikin nostalgia!
4. I Don't Want to Miss a Thing - Aerosmith
Ini nih lagu lama barat 90an yang aku suka banget! Gimana ya? Liriknya tuh romantis banget lho, bener-bener menggambarkan seseorang yang sangat mencintai pasangannya. Cocok deh dinyanyikan sama pasangan tercinta!
5. Can't Help Falling In Love - Elvis Presley
Siapa sih yang nggak pernah dengar lagu ini? lagu lama barat romantis ini sering banget dijadikan lagu pernikahan. Soalnya alunannya yang romantis dan liriknya yang mengena, paling sempurna dinyanyikan saat nikah! Aku pokoknya kalau nikah nanti mau nyanyiin ini ah!
6. It's My Life - Bon Jovi
Biasanya laki-laki pada kenal nih sama lagunya Bon Jovi yang ini. Ini tuh lagu lama barat 2000an yang populer atau booming banget pada masanya, khususnya dikalangan para mahasiswa. Menurutku ini lagu lama terbaik era awal 2000-an soalnya lagunya berisik dan maknanya dalam lho.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Pencurian Terbaik Sepanjang Masa
7. I Will Always Love You - Whitney Houston
Lagu lagu lama yang enak didengar ya salah satunya ini! Yang udah pernah dengerin lagu ini pasti setuju kalau bagian high note-nya itu yang paling candu! Salah satu daya tarik lagu ini, selain liriknya yang nampol abis! Kamu pernah dengar belum lagu tahun 70-an ini?
8. Nothing's Gonna Change My Love For You - George Benson
Ini nih lagu lagu lama nostalgia yang pasti sekarang pada tau entah kakek, orang dewasa, remaja sampai anak kecil pun tau! Soalnya lagu lama yang bagus yang rilis di tahun 80-an ini viral terus dari masa ke masa. Habis lagunya nyentuh banget lho, menceritakan kisah cinta seumur hidup yang tak akan lekang oleh waktu. Romantis bangetkan? Cari tau arti lirik lagu ini di sini: Nothing’s Gonna Changes My Love For You Lirik Terjemahan Indonesia – George Benson
9. Slipping Through My Fingers - ABBA
Satu lagi lagu lama barat 80an yang aku bucin banget! Mau dengerin berapa kali juga nggak bosan. Ini khususnya enak dinyanyikan sama orang tua dan orang tua kalau nyanyi ini pasti terasa nyesek deh.
Soalnya lagu ini mengisahkan tentang orang tua yang melihat anaknya tumbuh besar dan sekarang siap merantau, rasanya sedih gimana gitu. Pingin deh membekukan waktu. Lagu lama barat mp3-nya bisa kamu cari di internet ya.
Baca Juga: 10 Tips Liburan Murah, Menekan Drastis Biaya Traveling!
10. My Heart Will Go On - Celine Dion
Ini dia terakhir dari lagu lagu lama barat yang aku mau rekomendasikan, My Heart Will Go On. Kamu pasti pernah dengar deh lagu ini, khususnya di bagian reff-nya. Coba aja dengerin! Karena ini adalah lagu lama populer pada masanya.
Lagunya menceritakan tentang kekuatan cinta. Salah satu yang membuat lagu Celine Dion ini bisa terkenal juga karena pernah jadi lagu dari salah satu film paling laris di dunia, Titanic.
Nah itu tadi judul lagu-lagu lama dari aku yang mungkin beberapa pernah kamu dengar. Hayo yang mana nih favoritmu? Kumpulan lagu lagu lama ini bisa lho kamu dengerin di internet, tulis aja YouTube lagu lagu lama dan judul-judul di atas tadi. Semoga kamu suka ya! Cari tau juga yuk rekomendasi lagu yang nyesek abis di sini: 10 Rekomendasi Lagu Sedih Indonesia Dan Negara Lainnya, Nyesek!
Posting Komentar untuk " 10 Rekomendasi Lagu Lama Barat Slow Yang Enak Didengar, Jadul!"